Salah satu hal menyebalkan saat menggunakan Android adalah jika tidak bisa mengunduh aplikasi di Google Play Store. Penyebabnya bisa bermacam-macam, mulai dari kapasitas simpan yang penuh, hingga penggunaan akun Google lebih dari satu. Dan untuk memudahkan analisa penyebab kesalahan yang terjadi, Google menyertakan kode error pada kesalahan tersebut. Melalui kode ini pengguna bisa mengetahui sebab serta solusi yang bisa diterapkan. Dari sekian banyak kode yang ada, kamu bisa menyimak beberapa kode error yang PCplus tampilkan berikut ini dan kerap terjadi di Google Play Store:
Google Play – Error 403
Kamu tidak bisa mengunduh disebabkan oleh dua akun Google berbeda yang biasa digunakan untuk membeli aplikasi pada satu perangkat smartphone. Untuk itu masuk ke Google Play Store menggunakan akun Google yang benar. Uninstal aplikasi yang bermasalah tadi, kemudian coba untuk mengunduh ulang dan klik tombol pembelian (purchase).
Google Play – Error 413
Saat mengunduh aplikasi atau update mengalami kegagalan, kode ini biasanya terjadi karena menggunakan proxy pada koneksi internet. Solusinya, masuk ke Settings>Apps, geser ke kiri hingga masuk ke pilihan ALL. Geser ke bawah dan temukan Google Play services, tekan Clear data dan Force stop. Lakukan pula hal yang sama padaGoogle Play Store dan bersihkan cache pada peramban (Browser) yang digunakan.
Google Play – Error 491
Kode ini timbul akibat tidak bisa mengunduh serta melakukan update. Untuk solusinya, hapus terlebih dahulu akun Google yang telah dipasang di Android. Masuk ke Settings>Accounts>Google. Klik akun yang ada, tekan tombol menu dan pilih Remove Account. Reboot Android dan tambahkan lagi akun Google yang tadi telah dihapus. Masuk ke Settings>Accounts>Add account. Setelah berhasil membuat akun, masuk ke Settings>Apps, geser ke kiri hingga masuk ke pilihan menu ALL. Geser ke bawah dan temukan Google Play Services, tekan dan klikClear data serta Force stop.
Google Play – Error 492
Kode ini muncul dan mengakibatkan kamu tidak bisa mengunduh aplikasi akibat permasalahan Dalvik cache (ruang kosong sementara yang dipakai oleh Java Virtual Machine untuk menjalankan aplikasi). Solusinya yaitu jalankanSettings>Apps, geser ke kiri ke menu ALL, dan geser ke bawah hingga menemukan Google Play Services, pilihClear data dan Force stop. Lakukan hal yang sama pada Google Play Store. Jika tidak berhasil, hapus Dalvik cache dengan cara masuk ke mode recovery (khusus smartphone yang sudah di-root). Pilih Advanced>Wipe dalvik cache, lalu reboot.
Google Play – Error 497
Tidak bisa mengunduh karena proses update Play Store sedang berjalan mengakibatkan pesan error ini muncul. Tunggu hingga proses update selesai. Jika permasalahan masih terjadi, masuk ke Settings>Apps, geser ke menuALL, geser ke bawah dan temukan Google Play Service. Tekan Clear data dan Force stop. Lakukan hal yang sama pada Google Play Store.
Google Play – Error 498
Jika kamu menemukan kode ini, biasanya akibat gangguan saat mengunduh dari Google Play. Hal ini disebabkan oleh media simpan yang penuh. Hapus aplikasi ataupun file yang tidak diperlukan. Jika masih dirasa kurang, masuk ke mode recovery. Caranya, restart Android dan masuk ke Recovery Mode (caranya beragam sesuai dengan tipe smartphone serta versi Android yang digunakan). Pada mode recovery, arahkan ke pilihan wipe cache partition, setelah reboot kembali.
Google Play – Error 919
Jika kamu berhasil mengunduh aplikasi tetapi tidak bisa dijalankan. Bisa jadi tidak ada lagi ruang simpan yang cukup di Android kamu. Hapus file yang tidak penting, bisa berupa data musik, video, atau aplikasi yang berukuran besar yang jarang digunakan.
Google Play – Error 921
Kode ini timbul dan mengakibatkan kamu tidak bisa mengunduh aplikasi. Solusi yang bisa kamu coba yaitu dengan menghapus cache pada Google Play Store dengan masuk ke Settings>Apps, geser ke menu ALL>Google Play Store, tekan Clear data dan Clear cache. Jika tidak berhasil, hapus akun Google, restart, dan daftarkan kembali akun Google yang dimiliki.
Google Play – Error 923
Kode ini tampil saat kamu tidak bisa mengunduh yang disebabkan oleh kegagalan saat sinkronisasi dengan akun Google atau cache memori tidak cukup. Untuk itu kamu bisa menghapus akun Google dan juga aplikasi yang tidak digunakan sehingga kapasitas memori menjadi lebih lapang. Reboot smartphone dan masuk ke mode recovery. Pilih wipe cache partition (data tidak akan hilang) dan restart kembali (mirip dengan cara pada Error 498). Aktifkan kembali akun Google kamu.
0 Response to "Solusi Lengkap Cara Mengatasi Google Play Error Code / Tidak Bisa Download"
Post a Comment